Kamis, 15 Februari 2018

Bolu Kemojo, Kudapan Khas Kesultanan Melayu


Bolu Kemojo merupakan salah satu kudapan tradisional  masyarakat Melayu yang umurnya sudah lebih dari seratus tahun. Dalam dialek masyarakat Melayu kemojo sama artinya dengan kamboja. Dan sesuai dengan namanya, bentuk kue ini cantik seperti bunga kamboja yang mempunyai delapan kelopak.
Kudapan ini termasuk dalam kategori kue bolu. Pembuatannya dengan cara dipanggang atau dikukus. Untuk memanggangnya membutuhkan loyang khusus yang terbuat dari kuningan dan berbentuk bunga. Atau bisa juga dengan loyang aluminium dengan bentuk yang sama, tapi ukurannya lebih kecil. Loyang ini banyak dijual di toko-toko kue.

Tidak seperti bolu yang biasa kita temukan di toko-toko kue, dengan tekstur lembut, mengembang dan lumer ketika di mulut, bolu kemojo ini sedikit berbeda.
Bolu kemojo sengaja dibuat tidak mengembang.Warnanya hijau alami dari daun suji namun aroma dan rasanya khas pandan.
Tampilan kue ini dipercantik dengan taburan wijen diatasnya.
Teksturnya yang padat namun lembut dan rasanya yang manis nan legit, membuat kue ini disukai banyak orang dan sangat cocok sebagai teman minum teh atau kopi.

Seiring dengan perkembangan jaman, bolu kemojo juga ikut berinovasi. Kini varian rasanya pun bermacam-macam, mulai dari keju, coklat, bahkan rasa buah-buahan seperti buah naga yang banyak dibudidayakan di Pulau Batam. Batam yang masih termasuk dalam ranah Melayu juga menjadikan kue ini menjadi salah satu oleh-oleh khas yang patut anda cicipi.

Bagi anda yang ingin membuat kue ini sendiri di rumah, saya kutipkan resep pembuatannya dari www.resepnasional.com dengan sedikit tambahan garnis berupa wijen, seperti di bawah ini. Selamat mencoba!

Resep Bolu Kemojo

Bahan-bahan:
350 gram tepung terigu
300 gram gula pasir
8 butir telur
300 gram margarine yang dilelehkan
600 ml santan kelapa
50 ml perasan daun suji
½ sdt garam
1 sdt vanili

Cara membuat:
~ Campur telur dan gula pasir, kocok hingga rata dan mengembang.
~ Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit, tambahkan vanili, garam lalu aduk hingga rata.
~ Tambahkan santan sedikit demi sedikit, lalu masukkan margarine yang sudah dilelehkan. Aduk lagi, hingga semua bahan tercampur rata.
~ Panaskan cetakan khusus untuk bolu kemojo, tuang adonan. Taburkan butiran wijen. Panggang dalam oven selama 40-45 menit hingga matang.
~ Bolu Kemojopun siap dinikmati.

1 komentar:

  1. Mari bergabung sekarang juga dan dapatkan PROMO LIMIT FLASH CHIP POKER DOMINO S1288 11-12-2018 hanya di S1288poker.

    untuk info lebih lanjut silakan hubungi kontak CS S1288poker di bawah ini
    BBM - 7AC8D76B
    WA - 08122221680
    LINE : S1288_POKER

    Salam JP
    by S1288poker

    BalasHapus