Selasa, 04 Juli 2017

Ragam Manfaat Jantung Pisang

Tidak seperti pohon buah yang lainnya yang dapat menghasilkan buah sepanjang musim, pohon pisang hanya berbuah sekali saja sepanjang hidupnya.
Sekali berbuah, dia tidak akan dapat menghasilkan buah lagi, setelah itu dia akan ditebang.
Tapi jangan khawatir, sebelum dia mengakhiri usianya dengan memberikan setandan pisang yang manis, dia sudah mempersiapkan tunas-tunas baru yang biasanya tumbuh di sekitarnya.

Seperti halnya pohon kelapa, tanaman pisang dari ujung sampai akarnya juga kaya akan manfaat. Kali ini saya akan mengangkat si cantik bunga pisang, atau orang banyak menyebutnya dengan jantung pisang.




Masyarakat sekarang, sudah jarang yang menggunakan bunga pisang ini sebagai alternatif sayuran. Padahal, jantun pisang ini sangat kaya dengan manfaat, diantaranya mengandung vitamin A, vitamin B1, vitamin C dan beberapa mineral bagi tubuh penting seperti  fospor, kalsium dan zat besi.
Selain garam. anda yang menderita gondokpun, bisa menjadikan sayuran yang satu ini sebagai sumber yodium.

Tekstur bunga pisang yang berserat, menjadikan sayuran ini sangat bagus untuk melancarkan pencernaan karena kandungan fibernya yang tinggi. 
Selain seratnya yang tinggi, ternyata si cantik jantung pisang ini juga mengandung ekstrak metanol yang mempunyai katakter seperti anti oksidan yang dapat mencegah radikal bebas. Kandungan flavonoid yang mampu melakukan perbaikan pada beberapa sel di dalam tubuh. 

Ketika sedang menstruasi, kebanyakan wanita mengalami pre menstruation syndrom yang membuat mood seseorang berubah-ubah tak menentu, Nah...mengkonsumsi rebusan jantung pisang saat menstruasi dapat mengontrol hormon progesteron, sehingga darah yang keluarpun bisa lebih terkonrtol.
Tidak kalah dengan coklat, magnesium yang terdapat dalam jantung pisang ini juga bisa membuat relax dan memperbaiki mood seseorang.
Untuk ibu menyusui, jika tidak  menemukan daun katuk  untuk meningkatkan jumlah ASI, jantung pisang juga bisa dijadikan alternatif lain, yang khasiatnya tidak kalah dengan daun katuk.

Bayangkan anda bisa mendapatkan manfaat yang begitu banyak dari bunga yang kadang hanya dibiarkan terbuang begitu saja. Sayang bukan....

Tetapi tidak semua bunga jantung dapat diolah menjadi masakan yang lezat. Ada beberapa jenis pisang yang jika diolah bunganya mempunyai rasa yang pahit. Jantung pisang yang enak biasanya didapat dari pisang jenis klutuk(jenis yang banyak bijinya), pisang kepok, pisang raja. Saya bagikan tips praktis untuk mengetahui  jantung pisang yang enak di konsumsi dan tidak ada rasa pahit yang menyertainya. Caranya tusuk jantung pisang itu dengan lidi atau pisau, hingga mengeluarkan getah. Jangan terlalu dalam ya nusuknya...Cukup hingga keluar getahnya saja. Kemudian kita cicip sedikit getahnya, jika terasa pahit, maka ketika diolah rasanya juga pahit. Jadi jika menemukan yang seperti ini, tidak usah dibeli, pilih yang tidak ada rasa pahitnya saja.

jantung pisang yang berwarna kuning
Jenis olahan jantung pisangpun ini juga bisa di variasikan menjadi berbagai macam. Bisa dioseng, atau gulai. Apalagi jika ditemani oleh gesek atau ikan asin, wiuh...bisa nambah terus makannya.

gulai jantung pisang dan ikan asin

Sekarang saya ajak anda untuk melihat kelopak bagian atas dari gambar di bawah ini. 
Ide mainan apa yang bisa anda dapatkan darinya?
.
.
.
Semasa kecil, saya dan teman-teman sering memanfaatkan lembar bunga pisang untuk dibuat perahu dan memainkannya di kali.
Apakah anda juga pernah mengalaminya?








1 komentar:

  1. ituBola - Situs Judi Bola Online | Sportsbook Terlengkap & Terpercaya

    Situs Judi Online Sportsbook Terpercaya, Terbaik serta Berlisensi di Indonesia. Menyediakan berbagai macam permainan Sportsbook Terlengkap.

    Cukup 1 User id untuk bermain semua taruhan Permainan Meliputi :
    - Sportsbook Terlengkap
    • Sepak Bola
    • BasketBall
    • Esports
    • Dan Lainnya

    Menang Lebih Mudah Disini Serta Dapatkan Juga :
    => Bonus Cashback 5% (Yang dibagikan setiap Hari Seninnya).
    => Pelayanan Terbaik Dengan Customer Service 24 Jam Nonstop.

    Deposit Bisa Melalui :
    => Via Bank Lokal Indonesia.
    => Via OVO, GOPAY, PULSA Telkomsel & XL/Axis Atau E-Payment Lainnya.

    • Minimal Deposit 25,000 | Minimal Withdraw 50,000
    • Proses Deposit & Withdraw Tercepat

    Untuk Pendaftaran Hubungi Kontak Kami:
    - LINE : itubola757
    - WHATSAPP : +85517696120
    - LIVE CHAT : ituBola

    BalasHapus